Cara Mengatasi Kick Starter Matic Macet dan Berisik Area cvt di Suzuki Address

Assalamu'alaikum sobat ZMB, Sepeda motor dengan transmisi otomatis merupakan kendaraan paling cocok sebagai alat transportasi dalam kota, penggunaan yang simple dan mudah banyak kalangan yang berpindah hati dari motor moped ke matic. Kali ini saya akan berbagi pengalaman dengan motor sehari-hari saya yang biasa digunakan untuk kerja.
Suzuki address motor yang sudah menemani saya 3tahunan ini sudah mulai timbul penyakit dimana kick start (selah) pada motor ini terasa keset dan malah macet, seperti pegas lemah. ini dikarenakan banyaknya debu yang masuk ke area cvt ditambah lagi di jalanan tempat tinggal saya sedang dilakukan perbaikan jalan yang banyak sekali polusi debunya.
Suzuki Address Modofikasi Knalpot Tsukigi

Bagaimana cara mengatasi kick start lemah, seret, macet atau tidak kembali pada posisi awal?
Alat yang di Butuhkan :
1. Kunci T 8
2. Carbu Cleaner












3. Sikat Gigi








Langkah pertama, lepas semua baut pengikat cover crankcase cvt Suzuki address dengan menggunkan kunci T 8 yang sudah disediakan.
Cara Mengatasi Kick Startr Matic Macet Di Suzuki Address - Mesin Suzuki Address
Setelah semua terbongkar, bukalah secara perlahan cover crankcase suzuki address karena terdapat packing yang mudah sobek.
kemudian bersihkan area cvt agar bersih dari debu dan tidak ada suara decitan atau berisik karena kotor dan jarang perawatan, kemudian lepas 3 baut pengikat antara cover crankcase dengan cover pelindung per ( PLATE, CLUTCH COVER AIR INTAKE ).
PLATE, CLUTCH COVER AIR INTAKE suzuki address
PLATE, CLUTCH COVER AIR INTAKE
setelah terbuka, bersihkan menggunakan sikat dan tiup hingga bersih, kemudian semprotlah menggunakan cube cleaner pada area cvt dan pegas per kick starter yang terdapat di balik penutip pegas (clute cover air intake),carb cleaner / pembersih karburator bisa beli di minimarket atau bengkel bengkel langganan anda maupun dealer resmi Suzuki. tunggu hingga kering dan pasang kembali semua komponen cvt yang sudah dibongkar.

Semoga Bermanfaat.
wassalamu'alaikum wr.wb
Cara Mengatasi Kick Starter Matic Macet dan Berisik Area cvt di Suzuki Address Cara Mengatasi Kick Starter Matic Macet dan Berisik Area cvt di Suzuki Address Reviewed by Jepri on September 01, 2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.